Cara Menghilangkan Varises Secara Alami


varises, varicose, hilangkan varises, obat alami varises, cegah varises

Tips dan cara menghilangkan varises secara alami -

Varises merupakan kelainan pada pelebaran pembuluh vena yang berfungsi untuk mengangkut darah yang mengandung sisa metabolisme dari jaringan tubuh kembali ke jantung. Varises dapat ditimbulkan oleh faktor genetika ataupun pola hidup tidak sehat. Jarang olahraga, obesitas atau tubuh terlalu gemuk, kelebihan berat badan, terlalu lama berdiri atau dukuk, wanita hamil, faktor usia atau ketergantungan merokok.

Varises sebenarnya bukan penyakit yang berbahaya tetapi jika anda menderita varises dapat dipastikan anda menjadi kurang percaya diri. Namun anda tidak perlu khawatir karena varises bisa dihilangkan. Cara menghilangkan varises dapat anda tempuh dengan cara sederhana dan alami. Anda bisa lakukan sendiri di rumah, berikut ini beberapa tips yang harus dilakukan untuk menghilangkan varises:

Menjaga Berat Badan

Berat badan berlebih mengakibatkan kaki bekerja lebih berat menopang badan, akibatnya peredaran darah yang dipompa kejantung kurang lancar.

Kurangi aktifitas berdiri terlalu lama

Aktifitas berdiri atau duduk yang terlalu lama dapat menyebabkan varises, usahakan Anda selingi agar porsinya seimbang atau selingi dengan jalan-jalan kecil untuk melancarkan peredaran darah.

Hindari menggunakan pakaian ketat

Pakaian ketat dapat menghambat lancarnya aliran darah, oleh karena itu hindari menggunakan pakaian ketat.

Olah raga rutin

Dengan olah raga teratur dapat melatih otot dan melancarkan peredaran darah. Olah raga tidak harus yang berat-berat, olah raga ringan asal rutin sangat membantu misalnya jalan santai, joging atau bersepeda.

Memperbaiki pola makan

Hindari makanan dari daging merah, protein hewani, kadar gula dan garam berlebih. Perbanyak konsumsi makanan berserat, sayuran, dan makanan yan dapat merangsang sirkulasi darah seperti cabe merah, bawang putih, bawang bombay, dan jahe.

Cara menghilangkan varises secara alami dan mudah yaitu berbaring setelah beraktivitas dengan posisi tungkai kaki lebih atas daripada jantung, hal ini cukup membantu melancarkan aliran darah ke jantung.

Untuk menghilangkan varises secara medis bisa dilakukan dengan suntik varises, tapi selain harus siap dengan menahan sakitnya jarum suntik, anda juga harus siap dengan dana yang cukup mahal.

Setelah melakukan tips-tips di atas, anda dapat mengkonsumsi produk herbal untuk mempercepat proses penyembuhan varises. Produk herbal yang direkomendasikan adalah Golden Noni Tea karena sangat efektif untuk melancarkan peredaran darah.

(Sumber : Pemimpin.org)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Menghilangkan Varises Secara Alami"

Posting Komentar

=> Hanya menerima komentar yang berhubungan dengan artikel, atau berupa kritik dan saran yang berhubungan dengan Blog ini.
=> Maaf, komentar SARA, SPAM, Berbau Iklan, Link atau Anonim tidak diizinkan.
=> Terima kasih atas komentar dan kunjungannya di Blog ini. Salam sukses..!